Dinas PU Bina Marga Segera Lakukan Perbaikan Jalan Rusak di Desa Sitirejo Wagir

Kondisi jalan rusak di Desa Sitirejo, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang
MALANGRAYANEWS | MALANG - Kondisi jalan di sejumlah wilayah di Kabupaten Malang kini terpantau dalam keadaan rusak.
Mengetahui hal tersebut, Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga (DPUBM) Kabupaten Malang, akan berupaya memperbaiki jalan rusak diberbagai titik tersebut. Salah satunya ruas jalan di Desa Sitirejo, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang, Senin (12/09/2022).
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Bupati Malang Drs. H. M. Sanusi, M.M dan Sekretaris dinas (Sekdin) PU Bina Marga Kabupaten Malang, Suwiknyo, ST ketika menghadiri pagelaran wayang kulit di Desa Sitirejo, Kecamatan Wagir, Kabupaten Malang pada Sabtu (10/09).
"Untuk pembangunan jalan dari dinas Bina Marga tahun ini kita programkan yang di depan pasar. Itu lanjutan beton sepanjang 500 meter. Saya kira 500 meter itu sudah tuntas untuk yang jalan poros. Untuk yang disampaikan Pak Kades tadi yang disebelah utara nanti akan kita masukkan tahun ini, " ujar Sekretaris dinas (Sekdin) PU Bina Marga Kabupaten Malang, Suwiknyo.
Mendengar hal tersebut, Kepala Desa Sitirejo, Buang Suhadja merasa lega, karena ada tindakan dari pemerintah daerah untuk perbaikan jalan yang ada di desanya bisa segera terlaksana.
Sementara itu, warga Desa Sitirejo yang namanya enggan disebutkan juga memberikan ucapan terimakasih kepada pemerintah daerah karena segera adanya perbaikan jalan yang akan dilakukan di desanya.
"Alhamdulillah jika memang ada perbaikan jalan sepanjang 500 meter. Kami sebagai warga mengucapkan terimakasih, " ucapnya singkat.
Editor :Puspita