Sejumlah 20 Tokoh Malang Raya, Raih IWO AWARD 2022

MALANGRAYANEWS | MALANG - Anugerah IWO Award 2022, merupakan ajang pemberian penghargaan yang diberikan oleh Ikatan Wartawan Online Malang Raya, kepada figur pemimpin publik di daerah.
Selain itu, IWO Award ini juga diberikan kepada pimpinan instansi pemerintah maupun non pemerintah, serta tokoh organisasi maupun kelompok masyarakat atas dedikasi dan konsistensi dalam membangun Malang Raya, Sabtu (31/12/2022).
Mengusung dua katagori, yakni predikat Malang Best Figure dan predikat Yang Muda Yang Berdampak memiliki tujuan, yakni untuk mengapresiasi kinerja para tokoh publik dan pemuda di wilayah Kota Malang, Kabupaten Malang dan Kota Batu.
Disamping itu, Ikatan Wartawan Online Malang Raya juga bermaksud mengangkat karakter leadership yang dapat menjadi cermin panutan bagi masyarakat luas.
IWO Malang Raya, adalah sebuah organisasi wartawan yang dikenal selalu secara kontinyu memberikan penghargaan sejak 2020 lalu. Pada anugerah di tahun yang ketiga ini, IWO mengapresiasi tidak hanya dari segi kepemimpinannya, akan tetapi juga dari kreatifitas pembaruan yang diwujudkan. Tokoh yang juga turut andil dalam melestarikan kesenian, khususnya seni musik pun tidak luput dari perhatian IWO.
Sebanyak 10 tokoh yang dinilai layak mendapatkan penghargaan IWO Award dengan predikat Malang Best Figure 2022, diantaranya adalah :
1. Prof. Dr. Muhadjir Effendy, M.A.P., Menteri Koordinator Bidang PMK RI
2. Drs. H. Sutiaji, Walikota Malang & Sahabat Difabel
3. I Made Rian Diana Kartika, Ketua DPRD Kota Malang
4. Laily Fitriyah Liza Min Nelly, Ketua PERINDO Kota Malang, Entrepreneur
5. Ely Estiningtyas Jarwoko, Ketua I TP PKK Kota Malang, Ketua PERWOSI
6. Yuni Shara, Artis & Pemerhati Pendidikan Anak Usia Dini
7. Prof. Dr. Dyah Sawitri, S.E., M.M., Kepala LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur
8. Ir. H. M. Ridwan Hisjam, Anggota DPR RI Komisi VII
9. Dr. H. Isroqunnajah, M.Ag., Ketua Tanfidiziyah PCNU Kota Malang
10. Risa Santoso, B.A., M.Ed, Rektor Institut Teknologi & Bisnis ASIA Malang
Read more info "Sejumlah 20 Tokoh Malang Raya, Raih IWO AWARD 2022 " on the next page :
Editor :Puspita