Kadivre Perhutani Jatim Dukung APIDA Pengembangan Budidaya Lebah

Deklarasi dan Kongres 1 Asosiasi Perlebahan Indonesia (APIDA) Jawa Timur.
MALANGRAYANEWS | SURABAYA - Pemerintah Provinsi Jawa Timur menyambut baik Deklarasi dan Kongres 1 Asosiasi Perlebahan Indonesia (APIDA) Jawa Timur.
Hal ini sebagai bagian dari dukungan terhadap kelompok masyarakat sekitar hutan, baik yang tergabung dalam Lembaga Masyarakat Desa Hutan, atau Kelompok Tani Hutan agar dapat meningkatkan kapasitas keterampilan pengolahan pasca panen.
Tak hanya itu, dukungan Pemprov Jatim juga berupa fasilitasi dan pembinaan dalam pemberian bantuan alat ekonomi produktif berupa mesin pengolahan madu, fasilitasi perizinan produk yang dihasilkan, peningkatan mutu kemasan dan fasilitasi pemasarannya.
Hal ini dikatakan Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa, melalui Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Sekda Prov Jatim, Benny Sampirwanto, saat Deklarasi dan Kongres 1 APIDA Jatim, di Foresta Resort Prigen Pasuruan, Kamis (31/3/2022).
Menurutnya, saat ini potensi pengembangan bisnis madu sangatlah prospektif. Indonesia memiliki kekayaan alam dan potensi besar untuk pengembangan usaha perlebahan, sebanyak 6 dari 7 spesies lebah madu di dunia ada di Indonesia,
dengan Luas daratan 193 juta hektar dan luas hutan 143 juta hektar.
Tak hanya itu, Indonesia juga mempunyai sumber daya alam lahan yang luas untuk pengembangan budidaya lebah madu. Dengan Iklim tropis serta 115 jenis tanaman penghasil nectar sebagai pakan lebah (bee forage) Indonesia berpotensi untuk memproduksi madu sekitar 80.000-200.000 ton madu dalam setahun.
"Dari sini kita bisa melihat bahwa usaha budidaya lebah madu masih sangat potensial untuk terus dikembangkan, dukungan keberadaan kawasan hutan negara seluas 1,36 juta hektar di Jawa Timur, serta 600 ribuan hektar hutan rakyat yang tersebar di kabupaten/kota merupakan sumber pakan lebah dan sumber nectar alami yang produktif," ujar Benny.
Read more info "Kadivre Perhutani Jatim Dukung APIDA Pengembangan Budidaya Lebah" on the next page :
Editor :Puspita