Wisata Baru Desa Pandansari Lor Kafe Mandiri Telaga Sari Garden

Kafe mandiri Telaga Sari Garden (TSG) di Dusun Begawan, Desa Pandansari Lor, Kecamatan Jabung Kabupaten Malang.
MALANGRAYANEWS | MALANG - Desa Pandesari lor yang terkenal dengan wisata Coban Jahenya, kali ini dari ide berlian bapak mantan Kepala Desa Hadi Suyitno yang juga pengelola wisata coban jahe, membuka usaha kafe mandiri Telaga Sari Garden (TSG) di Dusun Begawan, Desa Pandansari Lor, Kecamatan Jabung Kabupaten Malang.
Kafe yang belum genap dua minggu dibuka tersebut saat ini sudah diserbu pengunjung yang datang dari berbagai kota di Jawa Timur.
Suyitno mengatakan Kafe ini merupakan usaha lahan yang digunakan pun merupakan lahan pribadi yang berupa perbukitan yang di tengah tengahnya ada sungai mengalir.
“Kafe ini merupakan usaha keluarga yang baru dibuka sekitar dua minggu yang lalu. Bahkan belum genap dua minggu, tetapi pengunjungnya sudah banyak. Mulai pukul 10.00 lahan parkir ini sudah penuh,” katanya Subari yang juga merupakan salah satu pengurus cafe.
Menurut Subari pihaknya masih terus menggembangkan tempat wisata ini. Rencananya ada kolam renang yang kini masih dalam tahap pembangunan. Begitupula lahan parkir kini juga dalam tahap perluasan.
“Belum ada tiket, masuk masih gratis karena masih dalam tahap pengembangan. Hanya saja pengunjung ditarik parkir untuk motor Rp 5000 dan mobil Rp 10.000,”ujarnya.
Di lokasi ini, pengunjung bisa di manjakan dengan menikmati makan dan minum di tengah sungai. Pasalnya, meja dan kursi berada di tengah sungai yang mengalir dan airnya sangat jernih. Pengunjung pun bisa betah belama-lama sambil menikmati makanan.
Berbagai macam makanan disediakan disini seperti nasi pecel, nasi jagung serta berbagai makanan dan minuman.
Editor :Puspita