BPJS Ketenagakerjaan Berikan Bimbingan Kepada Mahasiswa/i Dari Tiga Universitas Ternama di Malang

Penandatanganan MoU antara SEBUMI Malang Raya dan BPJS Ketenagakerjaan Cabang Malang
SIGAPNEWS.CO.ID | MALANG - Serikat Buruh Migran dan Informal indonesia ( SEBUMI ) organisasi di bawah Konfederasi Serikat Buruh Seluruh Indonesia ( KSBSI ) mempunyai tugas untuk Melindungi Buruh Migran dan Buruh Informal tekait hak hak dan perlindungan Buruh.
Tujuan Serikat Buruh Migran dan Informal Indonesia yaitu:
1. Mewujudkan cita-cita proklamasi kemerdekaan Negara Republik Indonesia melalui pembangunan nasional sebagai pengamalan Pancasila dalam mewujudkan masyarakat yang adil dan makmur
2. Mewujudnya kehidupan buruh migran, buruh informal dan keluarganya yang bermartabat, terhormat dan berdaulat secara ideologi, politik, ekonomi, sosial dan budaya
3. Memperkuat Pandangan terhadap Buruh migran dan buruh informal yang perspektif HAM dan berkeadilan Gender
4. Pengorganisasian Penyadaran dan Pemberdayaan Buruh Migran dan keluarganya terhadap hak-hak Buruh Migran dan sebagai warga negara yang memiliki kesamaan atas hak dan kewajiban.
5. Pengorganisasian, Penyadaran dan Peningkatan kapasitas Buruh informal terhadap hak-haknya
6. Membangun jaringan disetiap tingkatan: Lokal, Nasional, Regional, dan Global untuk advokasi kasus dan advokasi kebijakan yang berpihak kepada Buruh Migran
7. Melakukan penanganan kasus dan bantuan hukum terhadap Buruh Migran yang mengalami perlakuan ketidak adilan, kekerasan dan pelanggaran Hak
dalam edukasi kepada Mahasiswa/i untuk memahami apa itu aksi buruh yang dilakukan SEBUMI.
Hal tersebut disampaikan langsung oleh Andrey J. Tuamelly Ketua Serikat Buruh Migran dan Informal Indonesia Malang Raya.
Disamping itu tugas yang lain yang akan dilakukan saat ini yaitu mendukung kerja layak untuk Perempuan dan laki laki untuk pekerjaan yang layak, produktif secara bebas adil aman dan bermanfaat. Bebas dari kekerasan dan praktik praktik yang buruk (fisik seksual, pandangan manusia, psikologis, yang dilakukan oleh pasangan dan pihak lain termasuk kekerasan pada proses eksploitasi kondisi kerja dan migrasi. Serta Keadilan gender dimana semua orang harus menerima perlakuan yang setara dan tidak didiskriminasi berdasarkan identitas gender.
Untuk itu SEBUMI mempunyai Migran Worker Resource Center (MRC) yaitu Pusat Informasi dan Layanan Terpadu Satu Atap Untuk Perlindungan Pekerja Migran.
"Hari ini kami dari SEBUMI Malang Raya bersama adik-adik Mahasiswa/i yang hadir mewakili Universitas Brawijaya dari Fakultas Hukum, dari Politeknik Negeri Malang Jurusan Teknologi informasi, dan Institut Teknologi Nasional Malang Jurusan Teknik Industri, menyambangi Sekretariat SEBUMI Malang Raya untuk menanyakan Aksi Buruh itu apa saja, maka kami arahkan aksi buruh untuk mendukung Program Pemerintah dan hak hak mendapatkan perlindungan adalah di lingkungan kampus bisa di edukasi karena teman-teman di kampus ada yang menjadi pekerja profesi atau pekerja digital online atau lagi Trent saat ini yaitu e commerce, " beber Andrey J. Tuamelly, Kamis (05/10/2023).
"Kegiatan jual beli transaksi elektronik ini masuk kelompok Informal dan selama mereka melakukan pekerjaan ini mereka punya hak untuk mendapatkan Perlindungan Jaminan Kecelakaan Kerja dan Jaminan Kematian yang di berikan oleh BPJS KETENAGAKERJAAN khusus Kantor Cabang Malang. Maka dari itu kami dari SEBUMI Malang Raya mengucapkan terimakasih dari Pihak Akademis Dosen, untuk membimbing Mahasiswa/i dalam aksi Buruh untuk Perlindungan Jaminan sosial sektor Informal khusus kelompok Pra kerja serta Buruh Migran dalam mendapatkan Perlindungan hak hak Jaminan Sosial dan juga Penyelenggara Program ini yaitu BPJS ketenagakerjaan," lanjutnya.
"Kegiatan ini adalah bagaimana Sebumi Malang Raya memberikan Edukasi dalam Aksi Buruh Migran maupun Informal khusus adik2 Mahasiswa/i dalam memberikan implementasi progam perlindungan Jaminan Sosial sektor buruh migran dan buruh Informal. Jangan ada Kemiskinan Baru saat salah satu keluarga atau tulang punggung dipanggil oleh yang Maha Kuasa dan jangan ada belas kasihan dari orang lain bila ada resiko atau accident," tutup Andrey J. Tuamelly selaku Ketua Serikat Buruh Migran dan Informal Indonesia Cabang Malang Raya.
Editor :Puspita