Ngopi Cangkruk Bareng Sam Danramil 0810-10 Pagak Bersama Aremania Korwil Pagak

Kegiatan silahturahmi sekaligus cangkruk bareng anggota Koramil 0818-10/Pagak dengan Aremania wilayah Pagak.
MALANGRAYANEWS | MALANG - Bertempat di Makoramil 0818-10/Pagak jln. Ahmad Yani 47 dsn. Krajan Ds. Sumbermanjingkulon Kec. Pagak Kab. Malang, telah dilaksanakan kegiatan silahturahmi sekaligus cangkruk bareng anggota Koramil 0818-10/Pagak dengan Aremania wilayah Pagak, yang dihadiri kurang lebih 10 orang, Selasa (14/02/2023).
Hadir dalam kegiatan tersebut Kapten Cba Kuswari (Danramil 0818-10/Pagak) beserta anggota, Fitrah (Arema Korwil Pagak), Didin (Arema Pagak), Pardi (Arema Pagak), Fadli (Arema Pagak), Ilham (Arema Pagak), Arif ( Arema Pagak), Mamad (Arema Pagak), (Arema Pagak), dan Bambang Purnomo (Arema Pagak).
Dalam sambutannya, Kapten Cba Kuswari (Danramil 0818-10/Pagak) mengucap syukur Alhamdulillah malam ini bisa kumpul bersama dan memohon maaf kepada para hadirin karena telah menyita waktu.
"Kita semua saudara dan satu wadah, kami lihat dulu Aremania menggaungnya luar biasa. Kami himbau kepada Aremania Wilayah Kecamatan Pagak untuk tidak terpengaruh atau terprovokasi dengan hal-hal yang negatif tentang Aremania, harus tetap bersatu dan solid," pungkasnya.
"Kejadian Kanjuruhan bisa dijadikan suatu pelajaran dan dengan harapan tidak terulang kembali. Karena pengaruh medsos sekarang luar biasa, saya harap Aremania Pagak jangan mudah terpengaruh berita-berita di medsos yang mengakibatkan perpecahan di tubuh Aremania," lanjutnya.
Sementara itu, Bambang Purnomo salah satu Aremania Pagak menyampaikan, sebenarnya sebelum pembentukan korwil terjadi permasalahan antara Arema kota dan Aremania kabupaten.
"Kami sangat sedih dan menyesalkan karena masa dulu Aremania menjadi suporter terbaik. Masalahnya Aremania kota dan Aremania kabupaten sekarang tidak sejalan. Harapan kami hanya ada satu Aremania dan jangan ada lagi Aremania yang lain," ujarnya.
"Kami mengharapkan di bentuk kepengurusan di Aremania diatas korwil yang menaungi korwil - korwil yang di wilayah. Dan kami juga mengharapkan pendampingan Aparat TNI di wilayah masing-masing (Babinsa)," tutupnya.
Editor :Puspita